HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG

  • Selasa, 2 Juli 2024

Ustad Alizar Chan Tidak Hanya Di Kenal Di Padang Panjang, Juga Populer Di Tanah Datar. 

Ustad Drs. H Alizar Chan, M. Ag.
Ustad Drs. H Alizar Chan, M. Ag.

Ustad Alizar Chan Tidak hanya di Kenal di Padang Panjang, Juga Populer di Tanah Datar. 

Tn. Datar. (Minangsatu) - Sosok Ustad Drs. H Alizar Chan, M. Ag, tidak hanya dikenal luas dimasyarakat Kota Padang Panjang. Justru, ditanah kelahirannya, Kabupaten Tanah Datar, figur Ustad Alizar sudah tidak asing lagi. Selain dikenal sebagai pejabat publik, Alizar juga dikenal sebagai pendakwah humoris. Makanya, tidak mengherankan jika nama Ustad Alizar begitu populer di dua wilayah ini. 

Ketika berbincang dengan Minangsatu. com, Senin (1/7/2024) kemaren, Alizar menjelaskan, sebelum memasuki dunia pemerintahan tahun 1985 silam, dirinya sudah berprofesi sebagai pendakwah. Ia tidak hanya diundang betdakwah di sejumlah Kabupaten/ Kota di Sumatra Barat. Bahkan, sampai ke Jambi, Riau dan Sumatra Utara, tuturnya. 

Memang, sudah hampir separo usia saya menghabiskan waktu di mimbar dakwah. Kegiatan dakwah baru saya batasi, setelah saya menjadi abdi negara (ASN) dilingkup Kementrian Agama (Kemenag). Kendati sudah berstatus ASN, saya tetap luangkan waktu u tuk ceramah karena undangan dari pengurus masjid terus datang. " Jadi, jangan heran kalau saya kerap pulang malam demi memenuhi permintaan  umat ", tandasnya. 

Seiring perjalanan waktu, pada awal Agustus ini saya sudah masuki masa purna tugas (pensiun) sebagai Kakan Kemenag di Kota Padang Panjang. Langkah berikut, itu belum dapat saya pastikan. Tetapi yang jelas, saya tetap menyiapkan diri untuk mengabdi untuk kemaslahatan umat. Yang jelas, mimbar dakwah sudah menjadi bagian dari kehidupan saya ', tandas Ustad kharismatik ini.

Menurut H Safri St Mudo, 63, warga X Koto, bagi kami jamaah sosok Ustad Alizar Chan  sudah tidak asing lagi. Karena, kami kerap maundang beliau untuk mengisi ceramah, baik di momen hari besar Islam maupun  dihari hari biasa.

" Ceramah beliau sangat diterima masyarakat, selain ringan juga kerap diselingi humoris," kata St Mudo.  


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : melatisan

Tag :#Ustad Alizar Chan #Sosok

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com